Medela Potentia Dukung Deteksi Dini Penyakit Kronis Lewat Skrining Kesehatan di Bandung
PT Medela Potentia Tbk (MDLA) melalui inisiatif sosial Argon Peduli berpartisipasi dalam kegiatan skrining kesehatan di Lapangan Gasibu, Bandung, Minggu (18/5). Kegiatan ini dihadiri lebih dari 500 warga yang antusias menjalani pemeriksaan tekanan darah, kadar gula darah, dan kolesterol sebagai bagian dari upaya deteksi dini penyakit tidak menular.
Direktur Utama PT Medela Potentia Tbk, Krestijanto Pandji, menyampaikan bahwa keikutsertaan perusahaan merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah dalam memperkuat pencegahan dan pengendalian penyakit kronis. “Kami percaya bahwa akses terhadap layanan kesehatan seperti ini harus tersedia secara merata di seluruh Indonesia,” ujarnya.
Skrining kesehatan ini menjadi partisipasi kesepuluh PT Medela Potentia Tbk, setelah sebelumnya diselenggarakan di Jakarta, Palembang, Bandung, Tangerang Selatan, Surabaya, Yogyakarta, dan Bogor sejak 2024. Hingga saat ini, lebih dari 5.000 masyarakat telah merasakan manfaat dari program tersebut.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pencegahan serta penanganan dini terhadap penyakit tidak menular, seperti hipertensi, diabetes, dan stroke, yang kerap disebut silent killers karena berkembang tanpa gejala awal.
Dalam pelaksanaannya, PT Medela Potentia Tbk menjalin kemitraan strategis dengan prinsipal alat kesehatan global guna menjamin kualitas dan akurasi hasil pemeriksaan. Direktur Edbert Orotodan menegaskan bahwa kerja sama ini membawa inovasi teknologi medis ke Indonesia dan menjawab kebutuhan pasar akan solusi kesehatan yang modern dan efisien.
Lebih lanjut, perusahaan juga menghadirkan GoApotik, platform digital apotek terpercaya milik entitas anak PT Karsa Inti Tuju Askara (KITA), untuk memberikan kemudahan akses terhadap produk obat-obatan dan layanan kesehatan.
Direktur PT Medela Potentia Tbk, Wimala Widjaja, menyampaikan bahwa GoApotik menyediakan lebih dari 50 ribu produk kesehatan, mulai dari obat penyakit kronis, vitamin, hingga produk herbal dan kecantikan, serta terhubung dengan lebih dari 7.000 apotek di 480 kota di Indonesia. “Pengguna juga dapat berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan resep pengobatan yang sesuai,” jelasnya.
Dukungan ini sejalan dengan program skrining nasional yang digagas Kementerian Kesehatan RI sejak 10 Februari 2025 dan telah menjangkau lebih dari 5,2 juta masyarakat. PT Medela Potentia Tbk menegaskan komitmennya untuk terus mendorong peran sektor swasta dalam memperkuat sistem kesehatan nasional melalui deteksi dini dan pemerataan akses layanan kesehatan.
下一篇:Hadapi Tantangan yang Dinamis, MMKSI Optimis Tatap Pasar Otomotif Indonesia 2025
相关文章:
- Saldo DANA Kaget Jadi Gaya Hidup Digital Baru, Segera Klaim di Sini!
- Indonesia Masih Ketergantungan Impor Gula, Ekonom Ungkap Alasannya
- Hidayat Nur Wahid Minta Mahfud MD Jangan Kebanyakan ‘Gimmick’ Soal RUU Perampasan Aset
- 2025世界艺术类大学排名TOP50榜单!
- Anjlok Rp20 Ribu, Emas Antam Dibanderol Rp1.871.000 per Gram pada 17 Mei 2025
- 50% Penjualan Nasional, Truk Listrik Diprediksi Akan Banjiri China di 2028
- Tiktoker Malaysia Minta Maaf Usai Bikin Hoaks Hilang di Hutan Bandung
- Gaet Kementan, Ombudsman Akan Perbaiki Sistem Penyaluran Pupuk Bersubsidi
- China Gencarkan Pengembangan Teknologi, Tak Melempem Ditekan Trump
- Kematian Akibat Pneumonia di Indonesia Naik Drastis Sepanjang 2024
相关推荐:
- Jadwal Libur Sekolah 2025 Semester 2 di Berbagai Provinsi, Siswa dan Orang Tua Wajib Tahu!
- RS Polri Serahkan Dua Jenazah Korban Kebakaran Glodok Plaza ke Keluarga
- Bali United vs Persija, Stefano Cugurra Pasang Target Keluar dari Tren Negatif
- Empat Satuan Pelayanan di DKI Jakarta Distribusikan Makan Bergizi Gratis
- PINTU Raih Penghargaan Kepatuhan Hukum di Indonesia Regulatory Compliance Awards 2025
- Avan Seputra Sebut Sudah Saatnya Satria Muda Kembali Raih Juara IBL
- Jadi Tersangka Tindak Pidana Korupsi, Dirut Waskita Karya Langsung Dijebloskan ke Rutan Salemba
- BPBD Jakarta: Sejumlah Lokasi di Jakarta Utara Masih Terdampak Banjir Rob
- KAI Daop 1 Jakarta Salurkan Bantuan TJSL Lebih dari Rp900 Juta
- Cegah DBD, Sudinkes Jakpus Ingatkan Masyarakat Lakukan PSN Mandiri
- Livin by Mandiri Catat Kinerja Positif di Kuartal I 2025, Capai Transaksi hingga Rp1.070 Triliun
- Polemik Dugaan Penggelapan Dana Klinik Kecantikan di Jakarta Pusat, Korban Minta Kepastian Hukum
- 5 Link DANA Kaget Selasa 13 Mei 2025, Buruan Klaim!
- Bukan Soal Politik! Ini Alasan Pramono Anung Rombak Pejabat DKI Secara Besar
- Kemenpar Dukung Perbaikan Geopark Kaldera Toba yang Diberi Kartu Kuning UNESCO
- Cek Daftar Harga Kambing Kurban 2025 Jelang Idul Adha Lewat Online, Paling Murah Segini!
- Menteri UMKM Khawatirkan Kasus Mama Khas Banjar yang Diproses Secara Pidana
- Weekend Cuan dengan Klaim Saldo DANA Gratis Hari Ini, Buruan Sebelum Kehabisan!
- Tren Skincare Pria Makin Menanjak di Indonesia
- Gercep! Klaim Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu dari Donatur Hari Ini